LLDikti Wilayah XIII adakan Rapat Koordinasi Peran LPPM untuk Peningkatan Mutu PTS di Aceh
Banda Aceh, LLDikti13 – LLDIKTI Wilayah XIII mengadakan Rapat koordinasi Peran LPPM Perguruan Tinggi untuk PTS Aceh di Aula lantai 5 LLDIKTI Wilayah XIII Pada Selasa (11/02/2025). Kegiatan ini secara langsung di buka oleh Bapak Kepala LLDikti Wilayah XIII, Dr. Ir. Rizal Munadi, M.M. M.T. Ketua Panitia Kegiatan ini adalah Ketua tim kerja Akademik dan Kemahasiswaan, Masykur, S.T., M.Pd. Acara ini juga dihadiri oleh Prof. Dr. Mudatsir, M.Kes dan Dr. Ismul Huda, M.Si selaku Narasumber, dan turut hadir serta tim dari LPPM USK, Prof. Dr. Nasrul, S.T., M.T dan Dr. Dra. Sulastri, M.Si.
“Kegiatan ini di ikuti oleh 45 orang peserta dari PTS, dan bertujuan untuk meningkatkan kapasitas penelitian di PTS di Lingkungan LLDikti Wilayah XIII dan semoga semakin banyak PTS yang mendapatkan Hibah di tahun 2025” ujar Masykur, S.T., M.Pd dalam laporannya sebagai ketua panitia.

Materi pertama pada kegiatan ini dipaparkan secara langsung oleh Kepala LLDikti Wilayah XIII mengenai kondisi PTS di lingkungan LLDikti Wilayah XIII, serta menekankan pentingnya peningkatan kinerja PT dalam bidang penelitian dan pengabdian Masyarakat (LPPM), Reputasi Akademik, serta Implementasi Penjaminan Mutu Penelitian dan dan Pengabdian Masyarakat. Setelah paparan Kepala LLDikti Wilayah XIII Acara dilanjutkan dengan materi dari Prof. Dr. Mudatsir, M.Kes.
Selain itu, Dr. Ismul Huda, M.Si. selaku Narasumber juga memaparkan pentingnya SINTA bagi dosen dan Institusi, menurutnya banyak sekali dampak positif dari SINTA bagi dosen, diantaranya peningkatan kualitas penelitian, sebagai pengakuan dan penghargaan, peningkatan akuntabilitas dosen. Diharapkan setelah kegiatan ini PTS di Lingkungan LLDikti Wilayah XIII banyak yang mendapatkan Hibah di Tahun 2025.