Undangan Webinar Penguatan Kapasitas Dosen Pengampu/Calon Dosen Pengampu Pendidikan Antikorupsi

Yth.

  1. Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri
  2. Pimpinan Perguruan Tinggi Swasta

Menindakalanjuti Surat Deputi Pendidikan dan Peran Serta Masyarakat, Komisi Pemberantasan Korupsi Nomor: UND/601/DKM.00.01/80 82/05/2023 tanggal 4 Mei 2023 perihal Tindak Lanjut Implementasi Pendidikan Antikorupsi di Perguruan Tinggi, maka dalam rangka meningkatkan kapasitas bagi para dosen yang akan mengampu Pendidikan Antikorupsi, baik dalam bentuk mata kuliah mandiri atau sisipan pada Mata Kuliah Umum (MKU), dan mata kuliah relevan lainnya, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mengadakan kegiatan Webinar Penguatan Kapasitas Dosen Pengampu atau Calon Pengampu Pendidikan Antikorupsi (PAK) Seri II yang akan dilaksanakan pada:

hari, tanggal

waktu

tempat

: Kamis – Jum’at, 25 – 26 Mei 2023

: Pukul 08.30 – 12.30 WIB

: Zoom Webinar (tautan diberikan setelah mendaftar)

Kami mohon pimpinan perguruan tinggi agar dapat menugaskan peserta minimal 1 (satu) orang dosen dari setiap program studi (diprioritaskan dosen yang belum pernah mengikuti kegiatan PAK oleh KPK). Para peserta wajib melakukan pendaftaran melalui tautan: https://bit.ly/antikorupsi-seri-2 untuk mendapatkan tautan pelaksanaan kegiatan.

Informasi dan koordinasi lebih lanjut dapat menghubungi Spesialis Direktorat Jejaring Pendidikan KPK melalui Sdri. Kurnia Puspita Sari (0812-9444-7389).

Demikian kami sampaikan. Atas perhatian dan kerjasamanya, diucapkan terima kasih.

Unduh surat undangan terkait:

Leave a Reply