UAD Menerima Program Bantuan Program Studi Menerapkan Kerjasama Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka

(FTI News) Alhamdulillah 7 Program Studi di Universitas Ahmad Dahlan (UAD) menerima Program Bantuan Program Studi guna menerapkan kerja sama Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Ketujuh Prodi tersebut adalah Prodi Akuntasi, Bimbingan dan Konseling, Pendidikan Bahasa Inggris, Pendidikan Biologi, Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan, Teknik Informatika, dan Teknik Industri.

Sri Winiarti, S.T., M.Cs. (Wakil Dekan FTI UAD) menyampaikan bahwa program tersebut merupakan kebijakan baru Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI) yang dicanangkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Kabinet Indonesia Maju.

Program ini merupakan kerangka untuk menyiapkan mahasiswa menjadi sarjana yang tangguh, relevan dengan kebutuhan zaman, dan siap menjadi pemimpin dengan semangat kebangsaan yang tinggi. Permendikbud No 3 Tahun 2020 memberikan hak kepada mahasiswa untuk 3 semester belajar di luar program studinya.

Melalui program ini, terbuka kesempatan luas bagi mahasiswa untuk memperkaya dan meningkatkan wawasan serta kompetensinya di dunia nyata sesuai dengan passion dan cita-citanya.

Pimpinan Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (FTI UAD) sudah mengintruksikan Kedua Program Studi Teknik Informatika dan Teknik Industri yang menerima hibah tersebut, guna mempersiapkan semuanya, baik itu persiapan tim maupun penyusunan kurikulum yang akan diterapkan. Dalam waktu dekat ini Pimpinan Fakultas melalui kedua Program Studi (Teknik Informatika & Teknik Industri) akan mengundang narasumber Dr. Yektiningtyastuti, S.Kp, M.Kep, Sp.Mat. DNM., guna penyamaan presepsi Kurikulum Merdeka Belajar Kampus Merdeka.

Leave a Reply